Penampakan Asus eee pad |
Like the title said, my tab is back on duty again.
Setelah membuatku kalang kabut selama beberapa bulan ini hanya demi mencari chargernya yang rusak.
Tab saya, tab jadul yang ringkih ini adalah asus eeepad transformer generasi pertama. Chargernya rusak sekitar hampir setahun. Sejak itu, setiap ada lebihan waktu, saya mencoba mencari charger nya, dari toko elektronik biasa, toko hp, toko komputer bahkan akhirnya saya menghubungi Asus nya sendiri yang dijawab bertele-tele.
Karena begitu sulit mencari charger, saya memutuskan untuk menghubungi Asus, ketika menghubungi, seperti biasa diminta data lalu ditanya apa masalahnya.
Langsung ke pokok masalah saya bertanya, kemana saya bisa mencari dan membeli charger tab saya. Pertanyaan sederhana bukan.
Tapi saya malah disuruh menjawab pertanyaan lagi seperti nomor garansi, tanggal pembelian dll...jika tab saya rusak dan bertanya bagaimana membetulkan, pertanyaan ini tentu tidak mengganggu, tapi disini saya hanya bertanya dimana saya bisa mendapat charger tab saya. (Ketauan banget kalo CS nya cuma jawab dan meladeni berdasar template zzz)
Hasilnya saya disuruh menunggu beberapa menit hanya untuk mendapat jawaban, "Nanti akan kami hubungi kembali ya."
Yang tentu saja lebih dari 1/2 tahun, hingga saya menemukan sendiri chargernya, mereka pun tidak pernah menghubungi saya.
Anyway, charger yang sulit ditemukan ini pun saya dapatkan dari seorang penjual bertempat tinggal di Singapura melalui ebay...
No comments:
Post a Comment